Selasa, 25 Juli 2017

3 WEBTOON CHALLENGE WAJIB BACA

Bagi yang suka baca webtoon, tau dong webtoon challenge itu apa ? Ya, webtoon challenge adalah webtoon yang belum masuk ke webtoon resmi. Sebelum masuk ke webtoon resmi, para komikus "mendaftarkan" komiknya terlebih dahulu melalui webtoon challenge, yang kemudian akan dipertimbangkan oleh pihak webtoon apakah komik tersebut lulus seleksi untuk dimasukkan ke dalam webtoon resmi atau tidak. Sedangkan webtoon resmi adalah webtoon yang tersedia langsung ditampilan awal ketika kita membuka webtoon dan akan ada pemberitahuan setiap komik tersebut update karena komik pada webtoon resmi kebanyakan hanya update seminggu sekali.

Nah, kalau kamu merasa bosan menunggu komik di webtoon resmi update, kebingungan membaca webtoon yang mana lagi untuk menunggu jadwal update webtoon kesukaan kamu, kamu bisa membaca-baca komik di webtoon challenge dulu loh buat mengisi waktu ! Namun ada kendala ketika membuka webtoon challenge, komik di webtoon challenge sangat banyak dan notabene terlihat tidak menarik. Hal itu dikarenakan gambar sampul serta judul yang kurang menarik, dan rating nya sedikit.

So, buat kamu yang mau mencoba membaca-baca webtoon challenge tapi bingung mau baca apaan, aku rekomendasiin nih komik di sana yang menurut ku cerita nya keren dan sayang banget belum di depak ke webtoon resmi.


Genre : Horror.

Wendigo adalah webtoon bergenre horror yang bercerita tentang makluk mitos yang berasal dari suku Native (Indian) Algonquin, yang hidup disekitar Great Lakes Amerika Serikat dan Kanada. Wendigo merupakan makluk mitos layaknya big foot, wereworf, mermaid, dll. Wendigo dikatakan hidup di pedalaman hutan dan sering menyerang pemburu dan orang-orang yang tersesat. Ada juga yang mengatakan wendigo itu manusia yang tersesat ditengah hutan, hampir tewas karena kelaparan sampai kemudian ia menjadi kanibal. Karena enggak tahan lagi akhirnya gila dan jadi lah Wendigo.

Webtoon ini memiliki alur cerita yang seru dan juga gambarnya bagus. Pas aku baca komik ini aku ikut deg-degan setengah mampus karena alur dan gaya gambarnya mendukung banget. Aku sampai berasa nonton film daripada baca komik hehe, lebay. Tapi webtoon ini memiliki terlalu banyak tokoh yang digambar secara bersama-sama, membuat bingung si ini nama nya siapa si itu namanya siapa. Tapi dari komikusnya bikin biodata tokoh satu per satu kok untuk mempermudah kita untuk mengingat kembali nama-nama tokohnya.

Bersetting di Kanada, komik ini berhasil nipu. Aku kira ini komik orang luar eh ternyata bikinan orang Indonesia. Salut salut. Sayang webtoon sebagus ini tidak dimasukkan ke webtoon resmi. Mungkin karena komikusnya belum bisa mengupdate sesuai deadline webtoon resmi yaitu seminggu sekali, Wendigo rata-rata 3 minggu sekali baru update. Mungkin juga dikarenakan pergantian ilustrator yang menyebabkan komik ini di update ulang dengan versi gambar yang berbeda.

Wendigo (Rating 9,76) bercerita tentang Kevin si anak cupu yang sedang reuni SMA, Kevin dkk pun pergi ke Kanada untuk berlibur di villa yang berada ditengan hutan. Jalan menuju villa tersebut memakan waktu 2 jam dari jalan raya. Untuk mencapai villa, mereka harus melewati perkampungan penduduk asli disana (suku Native Algonquin). Begitu ditengah jalan, Kevin diberitahu cewek lokal untuk pergi apabila tidak ingin terjadi apa-apa. Namun tidak dihiraukan Kevin. Sampai kemudian salah satu teman Kevin diserang oleh makluk tak dikenal, yaitu Wendigo. Dan dari situ lah keributan dimulai huahahah !


 Genre : Horror

Walaupun gambarnya terlihat agak kaku, tapi apabila diperhatikan cukup manis kok ! Alur ceritanya pun bagus. Walaupun pada awal cerita terasa terlalu dipaksakan, namun lama kelamaan ceritanya mengalir. Komik dengan rating 9,77 ini bercerita tentang Hani seorang anak yang baru aja memiliki adik bayi. Hani kecil yang terbiasa disayang oleh orang tua nya merasa kehilangan karena orang tua nya terlalu fokus merawat adik Hani yang baru lahir.

Hani lama-lama merasa iri dengan si adik, mungkin saking iri dan bencinya sampai-sampai ada makhluk yang suka bisik-bisikin Hani. Hani yang masih kecil kemudian terhasut dan membunuh adiknya sendiri karena bisikan makhluk tersebut. Hani kemudian sangat dibenci orang tua nya sampai-sampai mereka mengirim Hani ke rumah sakit jiwa karena tidak percaya Hani membunuh karena di bisiki oleh sesuatu. Di rumah sakit jiwa tidak lebih baik, disana Hani malah bertemu dengan banyak makhluk lainnya sehingga membuat Hani semakin depresi. Namun karena kebaikan Ka Siska, Hani berangsur-angsur membaik dan mulai mencoba menerima bahwa ia memang memiliki "indera keenam".

Sampai sana mungkin alur cerita nya biasa-biasa saja. Namun author membumbui nya dengan dialog ringan dan lucu sehingga menarik untuk dibaca. Selain itu juga tidak hanya mengenai kekalutan Hani yang dibuang orang tuanya, komik ini juga menyuguhkan cerita pertemanan dan cinta ala-ala ABG, tapi tidak melupakan unsur horornya. Salut thor, mudahan cepat ditendang ke webtoon resmi ya !


Genre : Romance
Kar, itu serius judul komik ? Iya, serius wwkwkw. Unik sih judulnya "Sebenarnya" gitu. Tapi jujur, judul dan foto sampulnya kurang menarik. Kalau bukan karena rating yang tinggi (Rating 9,81) aku mungkin bakal mikir dua kali buat baca. Tapi setelah coba baca ....... enggak berasa 12 episode langsung selesai dalam beberapa menit.

Mengutip jawaban authornya, diberi judul "Sebenarnya" adalah karena sebenarnya meskipun tema komik ini romantis tetapi ditambahkan juga sedikit unsur slice of life, sport, comedy dan drama sebagai ciri khas dari komik ini dan pembeda dari komik yang lain. Dari ide itulah pemilihan kata "Sebenarnya" dipilih, selain mudah diingat, jika diterjemahkan ke berbagai bahasa menjadi kata yang keren kok. Oke thor, aku masih enggak begitu ngerti.

"Sebenarnya" menceritakan cewek yang bernama Mita Anindia dan Ramzi yang bertemu pada waktu hari pertama masuk SMA. Mereka sekelas dan duduk bersebelahan. Ramzi yang waktu SMP menyukai seorang perempuan yang kebetulan memiliki wajah yang mirip serta memiliki nama yang sama belakang dengan Mita, yaitu Anindia, mengira Mita adalah orang yang menjadi cinta waktu SMP nya padahal mereka adalah orang yang berbeda.

Ramzi pun ingin memulai pertemanan dengan Mita. Namun Mita mempunyai sikap yang dingin karena tidak ingin memiliki ikatan dengan siapapun. Setelah itu banyak kejadian lucu antara mereka, kalau kamu baca, siap-siap baper ya !

Baru 3 sih yang menurut aku bagus pake banget. Sebenarnya ada beberapa lagi yang menurut aku cikal bakal jadi webtoon challenge layak masuk webtoon resmi, tapi karena baru tayang beberapa episode aku belum berani menyimpulkan itu menarik. Ya lihat nanti dulu lah. Kalau kamu tau ada webtoon challenge yang seru selain 3 ini ? comment yak ! :)

26 komentar:

  1. Udah lama gak main ke bagian challange, sepertinya yang sebenarnya itu menarik ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya coba baca aja dulu mba, siap2 baper wkw

      Hapus
  2. Hmm kenapa aku belum pernah lihat ke3nya lah, habis ini cek cek ah.. thankiess sekarr

    BalasHapus
  3. kalo wendigo bener bener bikin deg degan ~(^.^~)

    BalasHapus
    Balasan
    1. bacanya berasa kayak lg nonton film ya hoho

      Hapus
  4. Aku fix kalau genre horror skip duluu :')

    BalasHapus
    Balasan
    1. berarti musti banyakin genre romance nih buat ka Jihan hehe

      Hapus
  5. Kalo aku kurang tertarik sama webtoon nih kenapa kah wkkwk. Pernah sekali membaca habis tu kda dsambung lagi wkkwk 😂😂

    BalasHapus
  6. Waaah sudah lama ga buka webtoon. Tapi kalo horor sekip dulu laaah. Kada wani ������

    BalasHapus
    Balasan
    1. Coba baca yg Watch Your Back dulu gin ka, ada romance2 nya jua nyelip hihi

      Hapus
  7. Wah aku belum pernah baca webtoon. Malah dulu kukira webtoon itu khusus komik korea. Makasih ya infonya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dari berbagai negara ka, dari Indonesia juga banyak. masama semoga bermanfaat hehe

      Hapus
  8. Wah, aku gak trllu tertarik sama komik rum dari dulu. Entah krna aku biasanya bingung mau bacanya kemana kemana aja alurnya :') jadi aku prnah mencobai baca webtoon dan kd tuntung jua sekali aja pernah.

    Tapi handak ai jua nah mencobai lagi mmbaca weebton, pina penasaran aku lwn recomended km ni ahhaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. Coba lagi fat, kalo komik biasanya emang membingungkan karena panel komiknya bisa kesana kemari tapi kalo webtoon tinggal scrool scrool aja xD wkw

      Hapus
  9. Duh ' aq pernah baca gini'an ^,^


    www.dinalangkar.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. maksudnya "aku ga pernah" atau "aku pernah" nih ka ? xD

      Hapus
  10. Aku rada malas sih baca webtoon yang challange ini soalnya biasanya mereka kan updatenya dengan waktu ga jelas gitu ya sedangkan aku penasaran parah :( bahkan kadang ada yg berbulan-bulan hampir 1 tahun ga update -_-" So, aku lebih suka baca webtoon yang sudah jelas. hehe

    www.rima-angel.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyasih ka, itu kelemahan webtoon challenge. Ketiga yg di artikel ini bahkan sudah berminggu2 belum update :( itu juga yg bkin mereka stuck di challenge gamasuk ke resmi kali ya

      Hapus
  11. Semoga bisa sedikit luangkan waktu untuk baca komik recommended dari kamu ini.

    BalasHapus
  12. Mgkn yg bikin wendigo pernah tinggak di kanada ya. Jd tau persis

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mungkin kali mba, gaya art nya juga kanada bgt

      Hapus